Thursday, January 15, 2026
Teknoloko
  • Home
  • Tech News
  • Tutorial
  • Rekomendasi
  • Review
  • Download
    • Aplikasi Windows
    • Driver Printer
    • Resetter Printer
    • Sistem Operasi
    • WordPress
      • WordPress Theme
      • WordPress Plugin
No Result
View All Result
  • Home
  • Tech News
  • Tutorial
  • Rekomendasi
  • Review
  • Download
    • Aplikasi Windows
    • Driver Printer
    • Resetter Printer
    • Sistem Operasi
    • WordPress
      • WordPress Theme
      • WordPress Plugin
No Result
View All Result
Teknoloko
No Result
View All Result
Home Tech News

Google Rilis Audio Native Gemini Bisa Putar Audio Lebih Cepat & Instan

Teknoloko by Teknoloko
28 July 2025
Google Rilis Audio Native Gemini Bisa Putar Audio Lebih Cepat & Instan
Share on FacebookShare on TwitterShare on TelegramShare on WhatsappShare on LinkedinShare on PinterestShare on Reddit

Teknoloko.com – Gemini kembali menghadirkan pembaruan yang meningkatkan kenyamanan pengguna, khususnya dalam menikmati fitur Audio Overview.

Kini, pengguna Android dan iOS dapat menikmati pemutaran audio langsung di dalam aplikasi melalui pemutar Native (Inline Player), tanpa harus membuka browser atau aplikasi pihak ketiga.

Sebelum pembaruan ini, saat pengguna mengetuk Audio Overview yang dihasilkan oleh Gemini, berkas akan terbuka melalui browser (Chrome) dengan URL yang panjang.

Pengguna harus mendengarkannya di tab browser atau mengunduhnya secara manual menggunakan aplikasi File Manager yang tentunya cukup merepotkan.

Namun kini, baik di aplikasi Gemini di Android maupun iOS, file audio bisa diputar langsung melalui pemutar native yang terintegrasi dalam aplikasi.

Sama seperti di situs gemini.google.com, pengalaman pengguna pun jadi jauh lebih efisien dan intuitif.

Fitur-Fitur Pemutar Audio Native Gemini

Pemutar audio baru ini hadir dengan tampilan antarmuka yang sederhana namun fungsional. Berikut fitur-fiturnya:

  • Nama Podcast ditampilkan jelas, dilengkapi badge “Gemini Audio Overview“.
  • Timeline dan scrubber memudahkan pengguna untuk menavigasi bagian tertentu dari audio.
  • Tombol rewind dan skip 10 detik di sisi kiri dan kanan tombol play/pause.
  • Kecepatan putar dapat diatur mulai dari 0.5x hingga 2x (0.5, 0.75, 1, 1.25, 1.5, 1.75, dan 2x).
  • Tombol download tersedia di sebelah kanan, dengan antarmuka beraksen warna biru yang menarik.

Selain itu, pengguna Android juga akan melihat notifikasi pemutar media dari sistem, yang kini dibubuhi ikon Gemini. Notifikasi ini memungkinkan kontrol cepat seperti rewind atau skip tanpa membuka aplikasi.

Tersedia di Versi Terbaru Aplikasi Google

Pemutar audio native untuk Audio Overview ini diluncurkan melalui Google app versi 16.27 (stable) untuk Android.

Sementara untuk pengguna iOS, fitur ini sudah tersedia melalui pembaruan terbaru. Dalam catatan rilisnya disebutkan “Gemini now allows in-app playback of your created podcasts.”

Pembaruan ini menunjukkan komitmen Gemini dalam menghadirkan pengalaman pengguna yang lebih baik dan praktis.

Dengan hadirnya pemutar audio native di Android dan iOS, mendengarkan hasil Audio Overview kini semakin mudah, cepat, dan efisien langsung dari aplikasi tanpa hambatan.

Tags: AudioBisaCepatGeminiGoogleInstanLebihNativePutarRilis
Teknoloko

Teknoloko

Next Post
game steam gratis

10 Game Steam Gratis yang Bisa Anda Mainkan!

Popular

  • Upgrade ke Windows 11? Microsoft "Sindir Halus" Beli OneDrive Dulu!

    Upgrade ke Windows 11? Microsoft “Sindir Halus” Beli OneDrive Dulu!

    34 shares
    Share 14 Tweet 9
  • Windows 10 KB5063709 Hadirkan Dukungan Perpanjangan Update Keamanan (ESU)

    31 shares
    Share 12 Tweet 8
  • Bawakan Desain Cool, Vivo G3 5G Hadir dengan Baterai Jumbo!

    3 shares
    Share 1 Tweet 1
  • Manfaat, Cara Kerja, dan Tips Melakukannya!

    4 shares
    Share 2 Tweet 1
  • Kemkomdigi Tetapkan Pagu Anggaran Rp 8 Triliun untuk Operasional Infrastruktur Digital 2026

    137 shares
    Share 55 Tweet 34
  • Cart
  • Home
  • Ketentuan Layanan
  • Kontak Kami
  • No Access
  • Preparing Your File
  • Privacy Policy
  • Purchases
  • Tentang Kami

© 2025 Teknoloko.com - Media Digital Seputar Teknologi.

No Result
View All Result
  • Home
  • Tech News
  • Tutorial
  • Rekomendasi
  • Review
  • Download
    • Aplikasi Windows
    • Driver Printer
    • Resetter Printer
    • Sistem Operasi
    • WordPress
      • WordPress Theme
      • WordPress Plugin

© 2025 Teknoloko.com - Media Digital Seputar Teknologi.